5 Aplikasi Alternatif Terbaik Untuk Download File Torrent | WaroungTKJ

INILAH DAFTAR APLIKASI UNTUK DOWNLOAD FILE TORRENT TERBAIK



https://waroungtkj.blogspot.co.id/
Torrent


Software Download File Torrent Terbaik-Hai kawan, nah untuk ulasan kali ini saya akan berbagi jajaran software terbaik untuk download file torrent menurut waroungtkj. oke langsung saja saya bahas. eits!! sebelum saya bahas ada baiknya kita tau dulu sedikit  tentang Apa Itu Torrent? Istilah Istilah Pada Torrent? Cara Kerja Torrent? Dan Keuggulan Torrent?  Serta informasi yang ada pada metadata file torrent.


Apa Itu Torrent?


Jika kamu mencari informasi mengenai apa itu Torrent? maka anda tidak akan menemukan penjelasan apa arti dari  torrent, kenapa? karena sebenarnya tidak ada istilah “Torrent”, karena lebih tepatnya itu “.torrent”,  dengan sebuah titik (dot) didepan kata Torrent tersebut, yang mencirikan bahwa Torrent merupakan ekstensi  dari sebuah file.

Torrent merupakan sebuah protokol file sharing terbaik untuk download file berukuran besar  tanpa harus takut gagal,  walaupun file yang berukuran kecil pun ada, kenapa? karena system download torrent berbasis peer-to-peer yang artinya Torrent tidak memiliki sebuah dedicated server. semua orang yang melakukan download dengan Torrent secara otomatis akan menjadi server itulah kenapa kecepatan, kestabilah, serta resiko rusaknya file hasil download torrent sangat kecil. bahkan jika koneksi kita putus ketika melakukan download file Torrent. kita pun tidak perlu mengulang download dari awal jika koneksi putus, karena secara otomatis software Torrent akan melakukan unduhan ketika ada koneksi internet.


 Istilah Istilah Pada Torrent? (Seeder & Leecher dll)



·        Seeder
Merupakan seseorang atau komputer yang memiliki file serta membaginya dengan semua orang yang mempunya downloader torrent.

·        Leecher
Merupakan client atau computer yang mendownload data file torrent, 
namun tidak mempunyai data yang lengkap. Leecher dapat diartikan
sebagai kebalikan dari seed. Lecher juga merupakan peer yang 
belum memiliki bagian file sedikitpun sedikitpun,  sehingga tidak dapat
berbagi file ke pihak lain serta Kedua merupakan pihak mendownload
tapi tidak mau upload atau membagi ke pihaklain.

·        Ratio
Merupakan perbandingan antara berapa banyak komputer atau client yang mendownload serta berbagi dengan komputer atau pihak lain (upload). normal Ratio  umumnya 1, yang artinya untuk setiap tiap byte dari file torrent yang anda download, anda juga akan mengupload satu byte data/file torrent kepada pihak lainnya, atau anda akan berbagi dengan komputer lain dengan ratio atau bit yang sama.

·        Peer
Adalah pihak yang tidak memiliki bagian file yang penuh. para peer akan saling berbagi bagian demi bagian file yang telah mereka miliki.

·        Swarm
Merupakan semua pihak atau computer yang berbagi file dengan protokol bittorrent.

·        Bittorrent
Merupakan sebuah protokol peer to peer. untuk membagi sebuah file torrent, namuh client tidak akan meminta atau mendapatkan file torrent pada satu pihak sebagai server karena setiap client merupakan server. yang artinya pihak-pihak melakukan download file torrent akan ikut berbagi file yang telah mereka download. prinsipnya client akan saling berbagi file jadi makin banya pihak yang melakukan download suatu file torrent maka akan semakin menguntungkan.

·        Peer to peer
Merupakan sebuah Komunikasi dua arah antara komputer satu dengan komputer
yang saling terhubung. dan biasanya digunakan sebagai sarana transfer atau berbagi file dimana antara pihak satu dengan lainnya melakukan aktifivas download dan upload, serta saling berbagi file.



Cara Kerja Torrent?


Ketika pihak satu mendownload suatu file torrent maka pihak tersebut akan mendapatkan file tersebut dari pihak yang memiliki serta meshare file yang dikelompokkan menjadi file-file berukuran kecil yang diistilahkan sebagai initial seed yang mengirim potongan potongan kecil file torrent ke peers yang terdapat pada swarm. Sehingga mereka dapat saling bertukar potongan demi potongan file torrent ke setiap orang yang melakukan download torrent (downloader).

 Keuggulan Torrent?


·         Kecepatan Download Maksimal
ketika kamu mendownload file torrent maka kamu bias mendapatkan kecepatan maksimal saat mendownload file torrent tersebut. degan catatan kamu memilih file yang memiliki seeder yang lebih banyak ketimbang leechernya.

·         Minimnya Kerusakan File
Kenapa? Karena torrent tidak akan melewatkan 1 byte file pun yang kita download hingga kita benar-benar selesai mendoanload file tersebut.

·         Informasi Yang Lengkap
saat kamu terhubung ke setiap peer atau seeder lalu mulai melakukan download,
maka kamu akan mendapatkan informasi yang lengkap dari file yang kamu download tersebut. informasi dari file tersebut misalnya sumber dari file, bitrate, tracklist, panduan cara menggunakan/install dll. info tersebut dapat kamu gunakan ketika sewaktu waktu kamu perlukan.

·         File Atau Program Free Serta Full Crack
Torrent merupakan alternative download yang dapat diandalkan bagi para penggiat download software, karena kita bisa mendapatkan file degan Cuma-Cuma serta full crack walaupun sebenarnya file tersebut berbayar. “Enak bukan”

·         File Yang Asli
ketika kamu akan melakukan download file yang kamu mau dari torrent, maka kamu dapat melihat terlebih dahulu vote, rating, deskripsi bahkan komentar dari sebuah situs download yang menyediakan file torrent yang dapat kamu gunakan sebagai patokan file tersebut aman dan asli. Dengan begitu kamu tidak perlu hawatir akan salah mendownload file torrent yang akan kamu download. Jika kamu menemukan banyak komentar juga rating yang buruk kamu dapat mengurungkannya. karena mungkin saja file tersebut mengandung virus. walau pun memang hampir semua file merupakan full crack umumya software.

·         Lebih Mudah Menemukan File Berdasarkan Kategori
Ketika kamu mengunjugi sebuah website yang menyediakan file torrent, kamu akan menemukan beberapa kategori yang dapat memudahkan kamu untuk mendownload suatu file. Kategorinya pun lengkap, misalnya software, movie, game, video, audio, bahkan ebook picture dll.




 Informasi Yang Ada Pada Metadata File Torrent


Torrent merupakan sebuah file yang berisi metadata dari suatu file yang akan didownload atau sebuah file kecil yang berisi data serta alamat untuk mendownload sebuah file. Bittorent akan menghubungi tracker yang menyediakan file Torrent untuk di share. Berikut ini beberapa informasi pada metadata file torrent.

  
§  Info Name – Yaitu berisi sebuah informasi dari nama dan folder file tree.
§ Info Piece – Info ini berisi ukuran file dalam byte setiap bagian dari file torrent.
§  Info Pieces – Piecess berisi daftar hash file torrent.
§  Info Length – Merupakan panjang durasi dari sebuah file torrent.
§  Info File Path – Berisi informasi dari path  (lokasi ) dari file dan folder yang telah di download.
§ Info Files Length – Berisi informasi mengenai besaran file secara menyeluruh dari suatu file torrent.
§  Announce – Ini merupaka informasi yang berisi daftar url/situs tracker.

Mungkin cukup segitu aja infonya, masih banyak sih! Tapi saya rasa itu cukup. Kita langsung saja ke topic utama.



Daftar Aplikasi Untuk Download File Torrent Terbaik


Dibawah ini saya akan memberikan 5 daftar aplikasi untuk download file torrent.

1.uTorrent 

https://waroungtkj.blogspot.co.id/
uTorrent

Aplikasi torrent yang identic dengan warna hijau serta iron (u) yang unik tersebut merupakan jajaran teratas atau paling sering digunakan untuk download file torrent aplikasi yang merupakan protocol sharing file secara peer-to-peer atau setiap komputer bertindak sebagai client serta server. aplikasi ini mudah digunakan serta dipahami.

2. Bittorrent


https://waroungtkj.blogspot.co.id/
Bittorent

Ini merupakan aplikasi torrent yang pertama kali menerapkan Protokol untuk download torrent. yang dikembangkan tahun  tahun 2001. selang 5 tahun kemudian atau tepatnya tahun 2006 bittorent, inc membeli uTorrent kemudian dikembangkan oleh perusahaan tersebut sampai sekarang.

3. Vuze

https://waroungtkj.blogspot.co.id/
Vuze

Vuze atau yang sebelumnya Azureus ini merupakan software torrent yang memiliki icon kodok merupakan Salah satu software download torrent yang memiliki antar muka yang bagus, seperti layaknya torrent client lainnya Vuze juga mendukung semua tipe torrent serta mempunya beberapa fitur tambahan. dan memiliki fitur kategori yang cukup lengkap
  • News
  • Music
  • Video
  • TV
  • Show
  • Movie dan Sport
  • Game


Mencari torrent menggunakan Vuze jauh lebih mudah dibandingkan dengan  yang lainnya! kenapa? karena vuza menyertakan search atau memiliki browser bawaan tersendiri untuk pencarian torrent. serta masih banyak lagi.

4. Deluge

https://waroungtkj.blogspot.co.id/
Deluge

Deluge merupakan aplikasi atau software torrent client open source yang memiliki tampilan mirip u torrent, yang tersedia untuk platform Windows, Mac OS X bahkan Linux. software ini mendukung BitTorrent encryption, peer exchange,RSS,UPnP,magnet URLs, DHT,bandwidth scheduling,per-torrent speed limits, dan lain sebagainya. software ini juga mempunyai search (pencarian) yang terintegrasi serta remote management.

5. Transmission-Qt


https://waroungtkj.blogspot.co.id/
Transmition-Qt

Bagi para pengguna Mac OS X serta Linux pasti sudah tidak asing lagi dengan software ini, software populer yang tersedia di Mac OS X dan linux ini bernama Transmission-Qt.  Aplikasi ini pun terinstall secara default  pada beberapa distro linux seperti Ubuntu, dan Fedora,  namun software ini tidak mendukung Transmission pada Windows. "sangat disayangkan yaa".

Tapi tak usah hawatir! kenapa? karena ada project unofficial untuk Transmission-Qt untuk versi Windows  yang bernama Transmission-Qt Win dengan beberapa tweak, serta modifikasi lainnya
agar bisa bekerja pada platform Windows.  sama halnya dengan  Deluge, Transmission-qt menggunakan basis libTransmission. Transmission ini dapat menjalankan daemon pada system lainnya.


Singkatnya yaitu, Transmission-Qt juga memiliki fitur untuk meremote aplikasi tersebut.
yang mempunyai tampilan yang simpel serta mudah digunakan.


Itulah penjelasan serta beberapa jajaran software download torrent yang dapat saya sampaikan, walaupun masih ada beberapa software torrent selain yang diatas tadi. Namun pada prinsipnya setiap aplikasi download torrent itu sama. Kalau saya biasa menggunakan uTorrent atau BitTorrent, karena menurut saya itulah software torrent yang paling stabil serta mudah digunakan. Silahkan sobat coba explore sendiri. 


Terimakasih telah berkunjung di blog saya, semoga beberapa informasi yang saya sampaikan dapat bermanfaat. Jika sobat menemukan software alternative untuk download torrent yang lebih ampuh dari aplikasi diatas, silahkan share di kolom komentar. Wasallamm………..

1 Response to "5 Aplikasi Alternatif Terbaik Untuk Download File Torrent | WaroungTKJ"

  1. 5 Aplikasi Alternatif Terbaik Untuk File Torrent >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    5 Aplikasi Alternatif Terbaik Untuk File Torrent >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    5 Aplikasi Alternatif Terbaik Untuk File Torrent >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK 0n

    ReplyDelete